Archive
Setiap tahun, negara seni, Singapura selalu menyelenggara acara-acara seni yang menarik dan beragam. Acara-acara tersebut diadakan bertujuan untuk mengapresiasikan hasil karya dari orang-orang berbakat dimana sebagai bentuk penghargaan kepada mereka yang telah menghasilkan hasil karya yang begitu berharga. Berkat dedikasinya, mereka dapat menghidupkan dan mewarnai dunia seni. Menyambut awal tahun baru mendatang, berbagai acara seni telah dipersiapkan untuk diselenggarakan pada tahun mendatang. Mulai dari festival, pesta, kompetisi sampai pertunjukan musik diadakan untuk menghibur pengunjung yang datang. Banyak masyarakat yang berpartisipasi bahkan ikut andil dalam acara-acara yang diadakan. Semua direncanakan dengan matang mulai dari tempat, fasilitas sampai tiket dipersiapkan agar acara dapat berlangsung lancar saat dilaksanakan. Penyelenggara pun harus bekerja sama dan bertindak kreatif untuk mendatangkan banyak pengunjung dalam memeriahkan acara yang diselenggarakan. Salah satu pertunjukan musik di Singapura yang diadakan pada akhir Januari 2013 mendatang, Big Night Out.
Sebuah konser yang luar biasa, Big Night Out menampilkan pertunjukan musik yang luar biasa dari band-band terkenal di dunia. Ini akan menjadi konser musik yang paling seru dan menakjubkan di awal tahun 2013. Band-band yang akan menghibur dan menampilkan aksi panggungnya antara lain Band of Horses, Vampire Weekend dan Yeah Yeah Yeahs. Masing-masing akan menampilkan karya-karya mereka yang terbaik untuk menghibur para penonton yang datang menghadiri konser awal tahun ini. Mereka juga akan memperlihatkan aksi panggung yang menakjubkan. Dalam konser ini para penonton akan menikmati musik punk dari ketiga personil Yeah Yeah Yeahs. Penonton yang ingin melihat penampilan musik indie akan ditampilkan dari aksi panggung kuartet Vampire Weekend. Ada pula hiburan musik rock dari Band of Horses.
Berbeda dengan Yeah Yeah Yeahs dan Vampire Weekend yang pernah tampil sebelumnya di Singapura. Terakhir, kedua band ini pernah tampil dan bermain di Esplanade Concert Hall pada tahun 2010 lalu. Penampilan dari Band of Horses pada konser Big Night Out Januari mendatang merupakan aksi panggung pertama mereka di negara seni ini. Walaupun begitu, mereka akan bersama-sama menampilkan aksi panggung yang terbaik lewat karya-karya mereka yang menakjubkan. Sebelum tampil dalam konser ini, respon baik telah diterima untuk ketiga band ini. Tidak heran jika band ini telah dinominasikan dalam ajang musik paling bergengsi di dunia, Grammy Award. Ketiga band ini telah mendapatkan nominasi yang sama dalam kategori Best Alternative Music Album. Yeah Yeah Yeahs mendapatkan nominasi tersebut pada tahun 2004, 2007 dan 2010. Sedangkan Vampire Weekend dan Band of Horses mendapatkan nominasi tersebut pada tahun 2011 lalu. Berlangsung di Fort Canning Park, konser ini akan dilaksanakan pada tanggal 30 Januari 2013 pukul 18.00. Dengan membeli tiket sekitar $115 semua kalangan dapat menonton konser meriah yang satu ini.
Tanggal : 30 Januari 2013
Lokasi : Fort Canning Park