Menu dan rasa makanan tentu menjadi salah satu hal yang harus pengunjung pikirkan sebelum memilih tempat makan. Sebenarnya selain menu dan rasa makanan, kenyamanan juga menjadi hal penting yang tidak boleh pengunjung lupakan. Apalagi jika ruangan memiliki desain yang cantik maka selera makan pengunjung juga akan menjadi lebih baik. Piedra Negra merupakan sebuah restaurant yang berlokasi di 241 Beach Rd. Singapore, Singapore. Pengunjung bisa menemukannya di area Arab Street and Kampong Glam. Restaurant satu ini memang cukup unik, yang paling menarik adalah dekorasi yang dimiliki oleh Piedra Negra. Dari depan restaurant saja pengunjung sudah bisa melihat jika Piedra Negra memiliki suasana Meksiko yang kental. Jika pada restaurant umumnya pengunjung akan melihat tembok yang dicat dengan warna senada dan bersih dari hiasan maka di Piedra Negra pengunjung justru akan melihat yang sebaliknya. Pengunjung akan melihat lukisan gambar orang Indian dengan ukuran yang besar. Dinding luar Piedra Negra penuh dengan gambar yang mana menceritakan suatu kisah. Cukup unik dan cantik, apalagi warna-warna yang digunakan untuk melukis juga dipilih warna-warna cerah. Dari luar saja, Piedra Negra sudah terlihat seru dan juga membuat pengunjung melirik tempat makan satu ini.
Suasana di dalam resturant juga sama uniknya, hanya saja pengunjung tidak akan menemukan lukisan dengan ukiran besar, tetapi lukisan terbingkai dengan baik dan ada beberap gambar yang bisa pengunjung temukan pada dinding ruangan. Dominasi warna biru pada ruangan cukup nyaman dan membuat suasana terasa tenang dan nyaman. Selain itu warna biru juga membuat pengunjung seolah berada di tengah lautan.Untuk menu makanan, Piedra Negra menyediakan Cuisine Meksiko. Bagi pengunjung yang belum pernah mencoba hidangan Meksiko maka pengunjung bisa mencicipi masakan Piedra Negra.
Selain itu semua staf juga ramah dan siap melayani pengunjung, tidak perlu malu untuk bertanya jika memang pengunjung merasa ada yang belum diketahui dan ingin ditanyakan. Ada juga makanan yang unik yaitu kaktus salad yang dipatok dengan harga $ 12,90, selain itu pengunjung juga bisa menikmati Rollito de platano yang berisi krim keju dan pisang. Ada juga kue tart yang tersedia dalam ukuran besar dan kecil. Tidak ketinggalan juga daging sapi dan daging babi yang dimasak dengan bumbu khas Meksiko yang akan membuat lidah pengunjung bergoyang. Piedra Negra buka setiap hari daru hari senin sampai hari sabtu. Sebelum datang pastikan pengunjung memperhatikan jam operasional Piedra Negra.
Jam Buka :Senin-Kamis: 12.00-00, Jumat: 12.00-02.00 dan Sabtu: 17.00-02.00
Lokasi : Piedra Negra, 241 Beach Rd. Singapore, Singapore
Telpon: 6291-1297
Area: Arab Street and Kampong Glam
Stasiun Terdekat: Bugis
Cuisine:Mexican