EcoChic Design Award merupakan sebuah ajang penghargaan yang dirancang untuk lebih mendorong pembuatan busana yang lebih ramah lingkungan. Jika memang pengunjung merasa mampu dan juga mempunyai bakat tentang masalah desain maka EcoChic Design Award bisa menjadi salah satu event yang akan sangat membantu. Untuk mengikuti event ini pengunjung juga tidak perlu mengeluarkan biaya alias gratis. Event ini diselenggarakan mulai 29 Mei sampai 15 Agustus 2013. Dengan batas pengiriman tanggal 15 Agustus. EcoChic Design Award merupakan sebuah ajang yang diselenggarakan di seluruh dunia termasuk Singapura. Seperti yang pengunjung ketahui bahwa saat ini kondisi bumi memang sedang terjadi global warming yang mana jika dibiarkan terus – menerus maka kondisi ini akan berdampak buruk untuk bumi. Dan EcoChic Design Award merupakan salah satu event yang sangat positif.
Sebuah kompetisi yang mana menantang para perancang busana untuk mebuat busana dengan meminimalkan limbah tekstil. Tentu saja hal merupakan sebuah perubahan yang sangat baik dan harus didukung. Mengingat busana meninggalkan banyak sekali limbah tekstil yang sulit untuk diuraikan oleh mikroba. Selain itu EcoChic Design Award juga berfokus pada beberapa hal. Seperti zero waste yaitu di sini teknik desainyang mana bisa mengilangkan limbah tekstil pada tahap desain, lalu Up yaitu daur ulang bahan menjadi produk yang lebih berkualitas dan rekonstruksi yaitu sebuah proses pembuatan pakaian baru dari produk preformed atau pakaian sebelumnya. Event ini memang mempunyai tujuan yang sangat baik yaitu sebuah kompetisi dan juga mendidik desainer tentang dampak negatif industri fashion. Dan untuk saat ini EcoChic Design Award terbuka untuk warga yang hidup dengan ID atau Paspor atau visa di Hong Kong, Cina Daratan, Taiwan, Singapura, Inggris, Perancis, Belgia atau Jerman yang berusia 18 tahun atau di atas (pada tanggal penutupan aplikasi penduduk yang valid pada tanggal 15 Agustus 2013) dan yang memiliki kurang dari tiga tahun penuh waktu atau paruh waktu atau freelance profesional pengalaman desain fashion, atau seorang mahasiswa desain fashion di setiap tahun di sebuah lembaga pendidikan di Hong Kong, Cina Daratan, Taiwan, Singapura, Inggris , Perancis, Belgia atau Jerman.
Hadiah yang ditawarkan juga sangat menarik, jika pengunjung mengikuti kompetisi dan memenangkannya maka untuk juara pertama berhak dalam kemitraan dengan Esprit dan pemenang akan merancang koleksi tekstil daur ulang untuk Esprit. Sedangkan untuk runner up EcoChic Design Award 2013 berhak dalam kemitraan dengan John hardy pemenang juga akan pergi pada perjalanan pendidikan ke fasilitas produksi yang berkelanjutan John Hardy di Bali, Indonesia. Selain itu ada juga hadiah khusus yaitu kemitraan dengan Sandy Lam dan pemenang akan merancang pakaian berkelanjutan artis Sandy Lam untuk sampul sebuah majalah mode internasional.
Harga Tiket : Gratis