Salah satu lokasi wisata yang wajib dikunjungi bagi mereka penggemar flora adalah Kranji Countryside. Didirikan mulai Januari 2005 oleh sekelompok petani yang memiliki visi agar Singapura juga dikenal memiliki potensi alam yang bagus, kini Kranji Countryside memiliki banyak pengunjung bahkan jika akhir pekan atau musim liburan tiba. Lokasinya berada di daerah Kranji Singapura. Taman kebun yang satu ini buka 24 jam non stop dan jika berkunjung, pengunjung tidak akan dikenakan biaya apapun.
Mengusung konsep Urban Singapore Agritainment, Kranji Countryside berhasil menyajikan paket tour yang lengkap, menarik, dan edukatif. Misalnya bagaimana mengumpulkan telur dari kandang ayam, memerah susu setiap pagi, melihat dan memetik buah dari pohonnya, mengawinkan ikan, hinggs merawat hewan-hewan peternakan (anjing, sapi, kambing, dan lain-lain). Anak-anak pasti juga akan menyukainya, sebab pihak pengelola menyuguhkan maskot Morchoo dan Titoy yang lucu dan menarik. Ketika datang, pengunjung akan benar-benar merasakan kehidupan peternakan di Singapura. Hanya disinilah, anak-anak dan orang dewasa akan menghargai keanekaragaman nabati. Anak-anak akan memahami darimana asal makanan hingga pentingnya tanaman untuk gaya hidup sehat sehari-hari.
Kranji Countryside ini merupakan gabungan dari beberapa pertamanan, misalnya Bollywood Veggies, Nyee Phoe Flower Garden, Tropical Aeroponics, Khai Seng Trading, Hay Dairies, dan lain sebagainya. Jika ingin berkunjung kesini, pengunjung hanya perlu menaiki taksi atau menggunakan MRT Kranji.
Menariknya, disini tersedia tour all-in-one. Sebab, bagi pengunjung yang merasa lapar bisa langsung mampir ke beberapa outlet food court yang ada disini. Tentu saja, semua menu yang dibuat disini menggunakan bahan alami yang diambil langsung dari hasil kebun. Bagi yang ingin menginap disini pun, di sekitar beberapa perkebunan tersedia home stay dengan tarif yang wajar dan sesuai kualitas. Tentu saja suasana menginap disini akan jauh berbeda karena jauh dari hiruk-pikuk perkotaan dan berkesan lebih asri serta hijau. Beberapa waktu tertentu, setiap perkebunan bahkan menyelenggarakan acara lingkungan hidup yang bisa dihadiri oleh masyarakat lokal maupun wisatawan asing yang berkunjung ke Singapura.
Jam Buka : 24 Jam
Tiket Masuk : Gratis
Lokasi : Kranji Singapore 719164
Incoming search terms:
- tempat wisata di singapore yang wajib dikunjungi 2012 (193)
- tempat wisata di singapore yang harus dikunjungi 2012 (11)