Dikenal juga sebagai Kuil Chettiar Hindu, Sri Thandayuthapani merupakan salah satu tempat peribadatan yang sangat penting bagi warga Singapura yang memeluk agama Hindu. Lokasinya berada di Tank Road, dan kuil ini buka setiap hari.
Komunitas Chettiar merupakan pemeluk agama Hindu yang mengagungkan Dewa Muruga. Kuil ini pertama kali dibangun pada tahun 1859 sebagai penghargaam kepada SriThandayuthapani C.M Thornbull. Pada kala itu, mereka membangun Tamil Nandu di pintu masuk. Dibangun pula tempat makan dengan taman yang disebut dengan Kaarthikai Kattu. Namun, pada 1981 (yaitu sekitar 122 tahun kemudian), Kaarthikau Kattu dihancurkan dan digantikan dengan aula pernikahan Sri Thandayuthapani.
Kuil yang satu ini telah mengalami beberapa pemugaran dan setiap selesai pemugaran, selalu akan diadakan sebuah upacara pembukaan. Upacara ini tercatat dilaksanakan pada tahun 1936 dan 1955. Namun, komunitas tersebut masih merasa bahwa kuil ini belum mengalami sentuhan moderen, sehingga kembali dipugar pada 4 Januari 1981 dan selesai 2 tahun kemudian. Proses tersebut juga menghabiskan dana hingga SGD 3,3 juta. Kwmudian November 1996 juga dilakukan renovasi tapi tidak sebesar tahun 1981.
Kini pengunjung akan dapat menemukan ruang staff dan manajemen kuil berlantai dua. Ada pula figur Raja Gopuram di pintu masuk yang menjulang setinggi hingga 75 kaki. Oleh sebab itu, patung ini menjadi salah satu yang tertinggi yang ada di Singapura. Terdapat pula sebuah perpustakaan di sebelah kiri pintu masuk. Dari depan pun, pilar-pilarnya sangat memiliki unsur artistik yang mengundang decak kagum siapapun yang melihatnya karena berwarna kekuningan dengan batu pualam yang dipoles. langit-langitnya juga memiliki 48 buah ukiran kaca bernilai seni tinggi yang dapat menangkap sinar matahari. Keramiknya juga sangat modern dan warnanya selaras dengan pilar.
Setiap tahunnya, di kuil Sri Thandayuthapani menyelenggarakan sedikitnya 6 buah festival, yaitu Thai Pusam, Letcha Archanai untuk Meenakshi Amman & Durgai Amman, Navarathri, Skanda Sashti, dan Thiru Karthigai. Bahkan setiap sebulan sekali, disini diselenggarakan acara makan siang gratis. Mereka yang datang kesini biasanya melakukan pemujaan dengan membawa sesajen berisi makanan lezat dan susu.
Jam Buka : Setiap Hari
Lokasi : 15 Tank Rd Singapore 238065
Incoming search terms:
- kuil (40)