
Seperti mal-mal lainnya, 313 Somerset mengadakan acara spektakuler dalam rangka perayaan Natal untuk menghibur para pengunjungnya. Dalam Natal kali ini, 313 mendatangkan sesuatu yang agak berbeda dari mal-mal lainnya. Penasaran? Salju akan ada di dalam Mall ini. 313 mengklaim salju yang ditampilkan adalah ASLI.
Untuk merealisasi idenya, pihak 313 membuat sebuah ruangan bernama 313 Snow Dome. Di dalam Snow dome inilah, salju akan turun. Suhu udara di dalam ruangan ini mencapai -3°C .Jika anda ragu dengan keaslian salju disini, buktikan keraguan anda untuk merasakan langsung salju di tempat ini.
Tidak perlu jauh-jauh ke negara bermusim salju, di Singapura tepatnya di 313 Somerset anda dapat menemukannya. Ajak keluarga anda untuk mencoba acara yang satu ini. Pastinya membuat Natal kali ini tidak akan dapat terlupakan.
Syarat dan kriteria untuk dapat masuk ke 313 Snow Dome
Anda harus berbelanja minimal S$200 pada hari yang sama dari tanggal 9 – 24 Desember 2011.
Untuk anak berusia 12 tahun ke bawah dapat masuk gratis ke dalam 313 Snow Dome. Ketentuan ini berlaku hanya untuk pemegang tiket masuk ini.
Selain event salju, di 313 Somerset juga terdapat pertunjukan musik seperti musik rock, group musik anak kecil, paduan suara, dan permainan alat musik. Semua ini dapat anda saksikan dari tanggal 1 – 25 Desember 2011. Pertunjukan musik ini hanya ada setiap hari Jumat, Sabtu dan Minggu.
Jika anda ingin mencari dan menikmati suasana Natal seperti di negara Barat, anda harus pergi ke sini untuk mencoba masuk kedalam 313 Snow Dome dan anda dapat mendengarkan musik Natal yang merdu secara gratis.